Banggai- Ketua Utama Alkhairaat Habib Sayyid Alwi Saggaf Muhammad Aljufri menyebut empat hal kewajiban kita sebagai umat Rasulullah Nabi Muhammad SAW.

“Hal pertama taat kepada Muhammad dan menolong agamanya,” kata Ketua Utama Alkhairaat HS.Alwi Saggaf Bin Muhammad Aljufri saat menghadiri haul guru tua ke-55 dan peringatan maulid nabi Muhammad SAW 1445 Hijiriah, di Pelataran Masjid Agung An-Nur Luwuk, Ahad (8/10).

Ia menjelaskan, ketaatan tersebut bentuknya, menjadikan segala hal perilaku nabi dalam pergaulan sosialnya. Kita mencoba melakukan hal itu semampu sesuai iman kita.

“Seperti makan pakai tangan kanan, membaca basmallah,” katanya.

Lalu menolong agamanya. Salah satunya dengan bentuk syiar seperti maulid, atau menghidupkan sekolah-sekolah agama.

Selanjutnya yang kedua,, mencintai Rasulullah. Menurutnya kehadadiran di majelis (maulid) juga merupakan bukti cinta kita kepada Rasulullah.

Kemudian kewajiban ketiga, sebut Habib, mentakzimi atau memuliakan Muhamad baik semasa hidupnya atau matinya, “Bagaimana kita tidak memuliakan Muhammad SAW, sedangkan Allah SWT saja memuliakannya,” ucapnya.

Ia mengatakan, kalau kita telaah ayat Alquran dari ujung ke ujung nama Muhammad disebut dalam bentuk orang kedua.

“Kalau ada penyebutan nama Muhammad dalam bentuk ikhbar (cerita), tapi dalam bentuk orang kedua tidak ada seperti pada nabi-nabi lain. Inilah bentuk kemuliaan Allah SWT kepada nabi Muhammad SAW,” katanya.

Kemudian kewajiban keempat, mengucapkan salam dan shalawat. Sebab banyak kemuliaan didapatkan di antaranya shalawat bisa melebur dosa, dan mengantarkan kita dekat pada nabi.

Ribuan umat muslim/muslimat dari berbagai penjuru Luwuk datang menghadiri haul Guru Tua dan Maulid Nabi Muhammad SAW, yang digelar oleh Komisariat Daerah (Komda) Alkhairaat Banggai.

Reporter: IKRAM
Editor: NANANG