KENDARI – Manajemen PT Vale Indonesia Tbk bersilaturahim dengan Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra), di Kota Kendari, baru-baru ini.
Pada kesempatan itu, CEO PT Vale, Febriany Eddy didampingi Vice President Director Adriansyah Chaniago disambut Kapolda Sultra, Irjen Pol Teguh Pristiwanto dan pejabat utama lainnya, seperti Dirpam Obvit Kombes Alan Gerrit Abast, Kabag BIN Ops Dit Pamobvit, AKBP Budhi.
“Kami berharap akan ada support untuk kelancaran proyek PT Vale ke depan. Semoga ke depan sinergitas makin terjalin,” harap Febriany Eddy.
Kapolda Sultra mengaku senang dengan silaturahim tersebut, mengingat PT Vale selama ini sudah menunjukkan komitmen penuh terhadap keberlanjutan. *