PARIMO – Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah membantah adanya kabar yang beredar bahwa Bupati Samsulrizal Tombolotutu positif Covid-19.
Menurut Juru Bicara (Jubir) Satgas, Irwan, kondisi orang nomor satu di kabupaten ini dalam kondisi sehat.
“Pak bupati meminta untuk dilakukan swab, mengingat ada beberapa pejabat Pemda Kabupaten Parigi Moutong yang terpapar,” ungkapnya, Ahad (20/12).
Ia menjelaskan, proses swab telah dilakukan pada hari Sabtu kemarin dan saat ini pihaknya menunggu hasil.
“Sampai hari ini pukul 13.23 Wita hasilnya belum keluar dan diperkirakan dua hari ke depan,” jelasnya.
Lanjut dia, kasus positif Covid-19 di Parimo per tanggal 18 terdapat ketambahan 16 orang, namun kembali bertambah lagi sebanyak 12 orang.
Ketambahan 12 orang itu sesuai hasil Loratorium Kesehatan (Labkes) Provinsi Sulteng di Palu dan hasil pemeriksaan Labkes Makassar yang diterima Minggu (20/12).
Ia menambahkan, dengan bertambahnya 12 orang hari ini, maka total terkonfirmasi positif di Kabupaten Parigi Moutong sebanyak 90 orang.
Reporter : Mawan
Editor : Rifay