PALU – Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kota Palu mengklaim, hingga saat ini Pasangan calon (Paslon) Hidayat-Habsa memiliki elektabilitas jauh lebih tinggi dari tiga Paslon lainnya.
Ketua DPC Perindo Palu, Andrianto Gultom, di Palu. Selasa (10/11) mengatakan, gambaran tentang respon publik yang menginginkan kembali Paslon Hidayat-Habsa menjadi Walikota dan Wakil Wali Kota Palu Periode 2020-2024 dalam survei terabru sangat tinggi dari tiga rival politiknya.
“Ini diperkuat dengan hasil survei internal kami. Dimana Paslon H2P kini menunjukan elektabilitas sangat tinggi dari yang lain,” klaim Gultom.
Gultom mengungkapkan, persentase elektabilitas Paslon nomor 3, Hidayat-Habsa mencapai 37,6 persen. Kemudian disusul Paslon nomor urut 2, H. Hadianto Rasyid-dr. Reny Lamadjido persentase 23,63 persen. Diposisi ketiga nomor urut 4, Imelda Liliana Muhidin-Arena JR Parampasi, persentasae 20,90 persen, dan juru kunci Paslon nomor urut 1, Aristan-Wahyudin hanya 8,71 persen.
Meski demikian, Gultom tidak rinci mengunkapkan pelaksanaan survei dilakukan berapa hari, menggunakan berapa responden dan metode survei seperti apa yang dilakukan. (YAMIN)