SIGI – Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Kabupaten Sigi, menyalurkan bantuan kepada anak-anak penyintas, di lokasi pengungsian Sidera, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Selasa (25/12).
Anak-anak ini adalah bagian dari 53 kepala keluarga, yang mendapatkan sembako di lokasi itu. Adapun bantuan kepada anak-anak itu berupa perlengkapan sekolah dan pakaian.
Ivan Setiadi, ketua BSMI Sigi mengatakan, berdasarkan hasil assesment tim BSMI sebelumnya, di tempat pengungsian ini, hampir semua anak-anak enggan ke sekolah karena tidak memiliki perlengkapan seperti tas, buku dan seragam.
“Kami berharap bantuan ini, bisa kembali mendorong anak-anak ini pergi ke sekolah. Kita tidak ingin puluhan anak-anak putus sekolah hanya karena tidak ada seragam, buku dan tas,” kata dia kepada MAL.
Ivan berharap lagi, bantuan sembako juga dapat mengurangi beban para penyintas di tempat ini. Apalagi mata pencaharian sebagian besar mereka adalah petani. Sedangkan sumber pertanian mereka sudah tidak ada.
“Harapannya bisa mengurangi beban hidup masyarakat yang sudah beberapa bulan pasca gempa kehilangan mata pencaharian karena aliran sungai kering,” kata Ivan lagi. (NANANG)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.