PALU – Pemerintah Kota (Pemkot) Palu memperkenalkan kawasan wisata Uwentumbu kepada rombongan Orchestra asal Negara Spanyol, Rabu (08/08).
Pemkot yang diwakili Sekretaris Kota (Sekkot), Asri L Sawayah bersama sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) itu membawa rombongan tersebut langsung ke lokasi, sembari disuguhi pertunjukan tradisional seni budaya dan ritual adat yang ada di Tanah Kaili.
Rombongan itu tiba di Kota Palu sejak Selasa pagi dalam rangka berpartisipasi pada puncak perayaan Festival Indonesiana, Salonde Perkusi, Jumat (10/08) besok di Taman Hutan Kota Kaombona.
Sekkot Asri L Sawayah berharap kepada rombongan tersebut untuk memperkenalkan Kota Palu di luar negeri.
“Ini adalah upaya Pemkot mewujudkan mimpi kita dalam pengembangan sektor jasa. Geliat wisata ini adalah wujud dari visi kita yang akan berdampak terhadap pergerakan ekonomi masyarakat Kota Palu dalam bidang usaha kreatif,” katanya.
Asri menambahkan, hal ini secara otomatis akan menciptakan kantong-kantong penghasilan warga Kota Palu.
“Ini akan menyemangati para pelaku usaha kecil atau pelaku usaha kerajinan dan sebagainya yang kini tengah didorong untuk meningkatkan kualitas produksinya menjadi lebih profesional dan berdaya saing,” pungkasnya. (HAMID)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.