PALU – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar rapat evaluasi pengurus yang dirangkaikan dengan rapat koordinasi persiapan pelantikan serta Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I, di Aston Hotel, Sabtu (10/1).
Rapat tersebut dipimpin langsung Ketua DPW PAN Sulteng, Sarifuddin Sudding, dan dihadiri jajaran pengurus DPW serta perwakilan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN kabupaten/kota se-Sulteng.
Dalam arahannya, Sarifuddin menegaskan komitmen PAN Sulteng untuk serius menghadapi Pemilu 2029 dengan memperkuat kesiapan organisasi dan logistik partai. Salah satu langkah yang dilakukan yakni pengadaan atribut dan fasilitas pendukung partai.
“Tahun ini PAN melakukan pengadaan atribut dan fasilitas untuk kebutuhan partai dalam rangka memenangkan Pemilu 2029, termasuk pengadaan bendera dan bus operasional yang dilengkapi fasilitas,” ujar Sarifuddin.
Ia menekankan pentingnya soliditas serta militansi kader dalam menjalankan kerja-kerja politik ke depan.
Menurutnya, seluruh pengurus dan kader harus fokus pada target pemenangan serta menyelesaikan persoalan di daerah melalui komunikasi yang baik.
“Kalau ada yang setengah-setengah, tidak percaya diri, tidak punya militansi, lebih baik ke pinggir. Kita tidak main-main, karena ini soal target dan tujuan,” tegasnya.
Sarifuddin juga menyampaikan bahwa evaluasi terhadap pengurus yang dinilai tidak aktif akan segera dilakukan.
Ia meminta jajaran sekretariat untuk menuntaskan penyusunan dan pengajuan Surat Keputusan (SK) kepengurusan hasil evaluasi tersebut.
“Pengurus yang tidak aktif segera diganti. Targetnya tanggal 17 semua struktur kepengurusan sudah selesai dan dibawa ke DPP. Tanggal 19 diharapkan SK sudah keluar,” katanya.
Di akhir arahannya, Sarifuddin mengajak seluruh kader untuk menunjukkan identitas dan kebanggaan sebagai kader PAN, termasuk dengan memasang atribut partai di lingkungan masing-masing.
“Kita harus punya rasa kebersamaan dan soliditas. Tunjukkan bahwa kita adalah kader Partai Amanat Nasional,” pungkasnya.
Rapat tersebut juga dirangkaikan dengan sesi tanya jawab, penetapan jadwal pelantikan pengurus, serta pembahasan kontribusi masing-masing DPD dan anggota DPRD PAN se-Sulteng.

