PALU – Kepala Dinas Pariwisata Kota Palu, Ridwan Mustafa, menutup Festival Ramadhan Tawaeli 2025 di lapangan sepak bola SPUT Tawaeli, Senin (16/03).
Ridwan Mustafa menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas terselenggaranya Festival Ramadhan Tawaeli 2025 yang telah berlangsung sejak tanggal 14 hingga 16 maret 2025 ini.
“Festival ini bukan hanya menjadi wadah hiburan dan perayaan bulan suci ramadhan, tetapi juga menjadi momen penting dalam mempererat silaturahmi antar masyarakat serta penggiat musik tradisional di sulawesi tengah, khususnya di Kota Palu,” ujarnya.
Ridwan menambahkan, festival musik sahur yang menjadi bagian utama dalam acara ini merupakan wujud nyata dari upaya dalam menjaga dan melestarikan warisan seni budaya, khususnya musik tradisional.
“Di tengah pesatnya perkembangan zaman, seni dan budaya tradisional harus terus kita jaga agar tetap hidup dan berkembang di tengah masyarakat, terutama di kalangan generasi muda,” katanya.
Olehnya, kata Ridwan, kegiatan ini juga memiliki nilai edukasi yang sangat penting, yakni menanamkan kesadaran kepada masyarakat untuk mencintai, melestarikan, dan mengembangkan musik tradisional sebagai bagian dari identitas budaya kita.
Ridwan juga mengapresiasi para seniman, musisi, dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi aktif dalam festival ini.
Menurutnya, kreativitas dan dedikasi yang ditunjukkan dalam membawakan musik tradisional dalam suasana sahur adalah sesuatu yang luar biasa dan patut dibanggakan.
Pada giat festival Ramadhan 2025 tersebut, tampil sebagai juara pertama dari kontingen Risma Al-Ijtihad Talise.
Reporter : */Hamid
Editor : Rifay