PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, menyerahkan bantuan beasiswa kepada 107 mahasiswa, Senin (17/07).
Menurut Hadianto, bantuan beasiswa ini adalah yang kedua kalinya. Di tahun 2022, pihaknya juga telah menyerahkan bantuan serupa dalam bentuk bantuan sosial (bansos) melalui Bagian Kesra Setda Kota Palu
“Sebelumnya telah tersalurkan pada tahun 2022, namun karena pandemi covid-19 jadi tidak bisa berkumpul seperti saat ini,” katanya.
Ia berharap, para penerima dapat manfaatkan bantuan tersebut, lebih memacu diri dan fokus, selesai tepat waktu serta memiliki nilai di atas rata-rata.
Hadi juga meminta agar para mahasiswa penerima dapat lebih berbakti kepada kedua orang tua demi masa depan yang lebih baik.
“Manfaatkan kesempatan ini dengan baik dan jangan disia-siakan. Jadilah duta yang baik, belajar disiplin menghargai waktu, berusaha dan menjauhi narkoba. Hormati dan sayangi kedua orang tua,” harapnya.
Hadi menambahkan, pada tahun 2022 lalu, Pemkot juga menyiapkan beasiswa untuk bersekolah ke Amerika.
“Sayangnya yang lolos cuma 3 orang dari 100 yang diseleksi,” ungkapnya.
Dirinya akan kembali bertemu dengan seluruh mahasiswa penerima beasiswa dengan maksud untuk mengecek sejauh mana hasil yang mereka peroleh
Reporter : Hamid/Edotor