PALU- Sekretaris Pengurus Wilayah (PW) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulawesi Tengah (Sulteng) H.Muchtar Ibnu Mas’ud melepas Tim Safari Ramadhan 1445 Hijiriah PW DMI Sulteng. Pelepasan ini digelar di Kantor PW DMI Sulteng, Jalan Balai Kota Utara ,Kota Palu, Rabu (13/3).
Dalam Safari Ramadhan 1445 Hijriah sebanyak 500 masjid dikunjungi para dai-dai DMI, terbagi dalam lima zona, yakni zona satu Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Kabupaten Donggala.
Zona dua Kabupaten Parigi Moutong Poso dan Kabupaten Tojo Una Una, zona tiga Kabupaten Morowali dan Kabupaten Morowali Utara, zona empat Kabupaten Buol dan Kabupaten Toli-Toli, serta zona lima Kabupaten Banggai, Banggai laut dan Banggai Kepulauan.
Koordinator Safari Ramadhan Dakwah DMI Sulteng Hartono M Yasin Anda mengatakan, pemberangkatan dimelalui Rabu 13 Maret sampai Kamis 21 Maret mendatang dan dibagi lima zona.
Ia menyebutkan, dalam setiap zona dikoordinasi masing-masing ketua zona terdiri dari lima dai provinsi dan dua dai lokal atau daerah setempat.
“Kita bersentuhan langsung dengan masyarakat melalui program safari Ramadhan. Sesuai jadwal 500 masjid terjadwal untuk ceramah tarawih dan ceramah subuh,” katanya.
Reporter: IKRAM
Editor: NANANG