Pemkab Sigi Gelar Shalawat dan Zikir Akbar

oleh -
Suasana zikir dan silaturahim akbar, di Lapangan Sepakbola, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Sabtu (30/09) malam. (FOTO: MAL/HADY)

SIGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi menggelar zikir dan silaturahim akbar, di Lapangan Sepakbola, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Sabtu (30/09) malam. Kegiatan dihadiri Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta, Ketua DPRD Sigi Moh Rizal Intjenae. Semua khusyu’ mendengarkan lantunan zikir dan shalawat yang dibawakan Majelis Ziarah pimpinan Habib Ali.

Kegiatan itu mengambil tema “Dengan Zikir, Kita Tumbuhkan Tali Silaturahmi Demi Terwujudnya Kabupaten Sigi yang Mandiri Berbasis Ekonomi Kerkyatan”.

Habib Hasan Alhabsyie, dalam tausiahnya, mengisahkan secara singkat perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam menyebar syiar agama. Sekaitan dengan Bulan Hijriyah, Nabi Muhammad SAW menghadapi tekanan yang cukup besar dari kaum kurais yang menguasai Kota Mekkah saat itu, sehingga Nabi memilih hijrah ke Kota Madinah.

“Dalam perjalananannya, Nabi Muhammad SAW singgah di Gua Tsur. Dan selama tiga hari lamanya Nabi SAW menyusun kekuatan untuk kembali ke kampung halamannya di Mekkah, dengan pasukan yang cukup besar. Tidak satupun darah yang menetes saat Nabi SAW tiba di kota tersebut. Ini menunjukan batapa besar rasa persaudaraan Nabi SAW,” kata Habib Hasan.

Menurutnya, rasa persudaraan harus selalu tumbuh di tengah-tengah masyarakat. Hal itu, kata dia, telah nampak pada kepemimpinan Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta bersama wakilnya, Paulina dengan program yang dijalankan saat ini, salah satunya Sigi Religi.

“Insya Allah Kabupaten Sigi selalu diturunkan berkah, dan pimpinan daerah ini selalu diberi kesehatan untuk memberikan pelayanan pada masyarakat,” tuturnya.

Sementara Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta, mengaku sangat terharu melihat antusias masyarakat yang secara bersama duduk memanjatkan shalawat dan zikir untuk keberkahan.

“Kita ingin program Sigi Religi ini terus bergerak, dan pemerintahan menjadi ujung tombak berjalanan program ini. Pemerintah menjadi gerbong yang akan mendorong hal ini untuk terus digalakkan tiga bulan sekali yang berpindah-pindah di setiap kecamatan,” ungkapnya. (HADY)