PASANGKAYU – Salah satu bakal Calon Bupati Pasangkayu, H Yaumil Ambo Djiwa, akhirnya mendapat rekomendasi penugasan dari DPP PAN, Senin (27/01). Surat Rekomendasi Penugasan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPD PAN Pasangkayu, Uksin Djamaluddin, di Sekretariat DPD PAN Pasangkayu di Desa Ako, disaksikan sejumlah kader.
Selanjutnya, Yaumil Ambo Djiwa yang juga Ketua DPD Golkar Pasangkayu akan melakukan konsolidasi hingga ke tingkat pengurus ranting PAN untuk pemenangan.Ketua DPD PAN Pasangkayu, Uksin Djamaluddin mengimbau segenap pengurus DPD PAN, akan mengerahkan seluruh tenaga untuk memenangkan Yaumil Ambo Djiwa pada Pilkada tahun 2020 nanti.
Iapun berharap, agar rekomendasi resmi dari DPP tetap diberikan pada Yaumil Ambo Dijwa pada bulan April atau sebelum pendaftaran di KPUD Pasangkayu, siapapun yang menjadi pasangannya.
Yaumil Ambo Djiwa saat ditemui di Kantor DPRD Pasangkayu, Selasa (28/01), mengatakan, walaupun sudah mendapatkan rekomendasi penugasan, namun ia tidak jumawa.
Pasalnya kata inisiator pembentukan kabupaten Pasangkayu itu, ini hanya proses dari berbagai prosedur dan mekanisme yang harus dilalui bakal calon.
Iapun masih enggan memaparkan soal kandidat calon wakil.Ia tetap kukuh menunggu hasil survei.
Selama ini, bakal calon wakil Yaumil Ambo Djiwa masih disembunyikan, beda dengan beberapa bakal calon bupati lain yang terang-terangan memproklamirkan bakal calon wakilnya.
Sesuai wawancara dengan sejumlah pihak, ada beberapa nama yang mengemuka. Di antaranya Budiyansa, Herni Agus, Musawir Aziz Isham, Andi Ian Masdar dan Muhammad Yusri Nur.Tapi, berdasarkan keinginan akar rumput (pendukung di bawah), nama Budiyansa yang paling menonjol, menyusul lainnya. Namun pastinya, tetap menunggu hasil survei secara resmi.
Soal rekomendasi penugasan, bakal calon bupati Muhammad Saal, lebih dahulu menerima dari tim pilkada pusat partai Hanura terhitung sejak 23 Januari 2020.Hal itu disampaikan ketua tim pilkada cabang Hanura Pasangkayu, Safaruddin Kaddulu, di salah satu warkop Pasangkayu, 28 Januari 2020. (EGI)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.